Kegiatan sosialisasi visi, misi, dan tujuan Jurusan Ilmu Hadis (ILHA) Fakultas Ushuluddin,Adab dan Dakwah IAIN syekh Nurjati Cirebon telah diselenggarakan pada hari Rabu, 11 April 2018 dengan mengundang mahasiswa semester 2 dan 4 serta para dosen Jurusan Ilmu Hadis Fakultas Ushuluddin adab dan Dakwah IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Rangkaian kegiatan secara garis besar meliputi pemaparan visi, misi, tujuan, dan sistem pendidikan di Jurusan Ilmu Hadis yang disampaikan oleh Ketua Jurusan Ilmu Hadis. Kegiatan yang terakhir yaitu pengisian lembar kuesioner visi-misi Jurusan ILHA oleh seluruh mahasiswa Jurusan Ilmu Hadis.